Home>Better Health>Info Kesehatan>

6 Penyebab Perut Kembung yang Membuat Perut Tak Nyaman

Better Health

6 Penyebab Perut Kembung yang Membuat Perut Tak Nyaman

perut kembung

Perut kembung adalah kondisi di mana perut terasa penuh, membesar, dan tidak nyaman. Kondisi ini biasanya disertai rasa begah, bersendawa, dan sering buang gas. Kondisi ini umumnya tidak berbahaya tapi dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Penyebab perut kembung

Hampir semua orang pernah mengalami kondisi ini, pasalnya penyebab perut kembung sangat dekat dengan kebiasaan dan lingkungan sehari-hari. Beberapa penyebab umumnya adalah:

1. Menelan udara

Menelan udara terlalu banyak bisa terjadi saat makan atau minum, terutama jika makan terlalu cepat, berbicara saat makan, atau mengunyah permen karet. Hal ini menyebabkan udara terjebak di dalam perut.

2. Mengonsumsi makanan dan minuman tinggi gas

Beberapa jenis makanan dan minuman dapat menyebabkan produksi gas berlebih di dalam saluran pencernaan. Hal ini menjadi salah satu penyebab perut kembung yang paling umum.

3. Intoleransi makanan

Beberapa orang memiliki kondisi intoleransi terhadap makanan tertentu, seperti laktosa atau gluten. Saat dimakan makanan-makanan ini dapat memicu perut menjadi kembung karena tubuh tidak dapat memecah makanan tersebut untuk dicerna di dalam saluran pencernaan,

4. Pertumbuhan bakteri berlebihan di usus halus (SIBO)

Pertumbuhan bakteri yang berlebihan di usus halus dapat menyebabkan peningkatan produksi gas sehingga menyebabkan perut terasa penuh.

5. Perubahan Hormonal

Pada wanita, perubahan hormonal selama siklus menstruasi seringkali disertai dengan perut kembung.

6. Gangguan pencernaan

Kondisi seperti sindrom iritasi usus (IBS), sembelit, atau gangguan pencernaan lainnya dapat mengakibatkan gangguan pencernaan.

Makanan yang menyebabkan perut kembung

Di antara semua penyebab di atas, makanan adalah salah satu penyebab perut kembung yang paling umum. Beberapa jenis makanan tertentu memang dapat merangsang produksi gas berlebih dalam perut. Berikut ini adalah daftar makanan yang meningkatkan produksi gas dalam perut:

  • Kacang-kacangan: Kacang mengandung serat dan gula kompleks yang sulit dicerna, sehingga dapat menyebabkan produksi gas berlebih.
  • Sayuran cruciferous: Brokoli, kembang kol, kubis, dan sayuran sejenis lainnya mengandung raffinose, sebuah gula yang sulit dicerna dan dapat menyebabkan gas.
  • Produk olahan susu: Produk yang mengandung laktosa, seperti susu, keju, dan es krim, bisa menyebabkan kembung pada orang yang intoleran laktosa.
  • Minuman berkarbonasi: Minuman bersoda dan bir mengandung karbon dioksida yang dapat terjebak di dalam perut dan menyebabkan kembung.
  • Gandum dan gluten: Pada beberapa orang, gluten dapat menyebabkan perut kembung dan masalah pencernaan lainnya.
  • Buah jenis tertentu Meskipun kandungan serat pada buah penting untuk kesehatan pencernaan, konsumsi serat yang berlebihan, terutama serat dari buah-buahan tertentu seperti apel dan pir, dapat menyebabkan gas berlebih. Hal ini dikarenakan buah tersebut mengandung fruktosa yang merupakan gula buah yang sulit dicerna oleh tubuh.

Cara mengatasi perut kembung

Untuk mengatasi perut kembung, beberapa langkah yang dapat dilakukan antara lain:

  • Makan dengan perlahan: Mengunyah makanan dengan baik dan makan perlahan dapat membantu mengurangi jumlah udara yang tertelan saat makan.
  • Batasi konsumsi makanan pemicu: Menghindari atau membatasi makanan dan minuman yang dikenal dapat menyebabkan kembung dapat membantu mencegah perut kembung.
  • Konsumsi probiotik: Probiotik, seperti yang terdapat dalam yogurt atau suplemen probiotik, dapat membantu menyeimbangkan bakteri baik di usus usus dan mengurangi gas.
  • Hindari minuman berkarbonasi: Mengurangi konsumsi minuman bersoda dan minuman berkarbonasi lainnya dapat mencegah penumpukan gas dalam perut.
  • Olahraga ringan: olahraga ringan seperti berjalan kaki setelah makan, dapat membantu mempercepat proses pencernaan dan mengurangi rasa kembung.
  • Konsumsi air yang cukup: Minum air putih yang cukup dapat membantu mencegah sembelit, yang sering kali menjadi penyebab kembung.
  • Mengonsumsi obat antasida: Jika perlu, obat yang mengandung antasida dapat membantu meredakan kembung dengan cara mengurangi gas dalam saluran pencernaan.

Buat janji dokter spesialis melalui Booking.ekahospital.com atau bisa menghubungi Call Center kami di 1500129 atau layanan WhatsApp kami di 08891500129 untuk membuat janji temu.

Bagikan

  • NHS.uk, https://www.nhs.uk/conditions/bloating/

    Diakses pada 7 March 2025

  • Cleveland Clinic, https://my.clevelandclinic.org/health/symptoms/21740-bloated-stomach

    Diakses pada 7 March 2025

  • Health Direct, https://www.healthdirect.gov.au/bloating https://www.hopkinsmedicine.org/health/wellness-and-prevention/bloating-causes-and-prevention-tips

    Diakses pada 7 March 2025

  • Medical News Today, https://www.medicalnewstoday.com/articles/321869

    Diakses pada 7 March 2025

EKA HOSPITAL

APPOINTMENT CENTER

menu1-500-129

Jam Operasional Layanan Telepon 06:00 - 22.00 WIB

Layanan Booking Mandiri 24 jam via Website

Copyright © 2025 Eka Hospital - All Rights Reserved