Tidur berperan penting dalam menjaga kesehatan fisik dan mental. Namun, di era modern ini, banyak orang mengabaikan pentingnya tidur yang cukup, yang dapat berdampak serius pada kesehatan, terutama jantung.
Tidur adalah waktu yang penting bagi tubuh untuk memulihkan diri. Selama tahap tidur non-rapid eye movement (NREM) denyut jantung akan melambat, tekanan darah turun, dan pernapasan menjadi stabil. Perubahan inilah yang dapat mengurangi stres pada jantung.
Dampak kurang kurang tidur terhadap kesehatan jantung
Tidur yang cukup adalah kunci untuk menjaga kesehatan jantung. Penelitian menunjukkan bahwa durasi tidur yang kurang dari 6 jam atau lebih dari 9 jam per malam dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Berikut adalah beberapa fakta penting:
-
Peningkatan risiko tekanan darah tinggi
Kurang tidur dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah, yang merupakan faktor risiko utama penyakit jantung. Saat tidur, tubuh mengatur ulang sistem kardiovaskular, termasuk tekanan darah. Jika tidur terganggu, proses ini tidak berjalan optimal.
-
Mudah terkena peradangan
Kurang tidur dapat memicu peradangan dalam tubuh, yang berkontribusi pada pembentukan plak di arteri (aterosklerosis), penyebab utama penyakit jantung koroner.
-
Gangguan metabolisme
Tidur yang tidak cukup dapat mengganggu metabolisme glukosa dan meningkatkan risiko diabetes tipe 2, yang juga merupakan faktor risiko penyakit jantung.
-
Gangguan ritme jantung
Tidur yang tidak berkualitas dapat memengaruhi irama jantung, meningkatkan risiko aritmia (detak jantung tidak teratur).
-
Peningkatan hormon stres
Tidur yang buruk meningkatkan produksi hormon stres seperti kortisol, yang dapat memicu peningkatan denyut jantung dan tekanan darah.
-
Penurunan fungsi pembuluh darah
Tidur yang tidak nyenyak dapat mengurangi elastisitas pembuluh darah, membuatnya lebih rentan terhadap kerusakan.
-
Serangan jantung
Kurang tidur dapat meningkatkan risiko serangan jantung. Seseorang yang tidur kurang dari enam jam per hari memiliki peluang 20% lebih tinggi terkena serangan jantung. Hal ini dikaitkan dengan detak jantung dan tekanan darah dapat tiba-tiba melonjak saat bangun tidur yang dapat menyebabkan stres jantung dan memicu terjadinya serangan jantung.
Cara mencegah risiko penyakit jantung akibat kurang tidur
Untuk mengurangi risiko penyakit jantung akibat kurang tidur, berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan:
1. Tidur yang cukup
Usahakan tidur 7-9 jam per malam untuk orang dewasa. Buatlah jadwal tidur yang konsisten, contohnya tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap hari.
2. Tingkatkan kualitas tidur
Ciptakan lingkungan tidur yang nyaman: gelap, sejuk, dan tenang. Selain itu hindari penggunaan gadget sebelum tidur karena cahaya biru dapat mengganggu produksi hormon melatonin, yang membantu tidur.
3. Hindari kebiasaan yang mengganggu tidur
Kurangi konsumsi kafein dan alkohol, terutama di malam hari dan hindari makan berat sebelum tidur, hal ini dapat mengganggu kualitas tidur.
4. Kelola stress
Lakukan relaksasi sebelum tidur, seperti meditasi, yoga, atau membaca buku. Jika stres berat mengganggu tidur, cobalah untuk berkonsultasi dengan psikolog atau terapis.
5. Olahraga teratur
Aktivitas fisik teratur dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dan kesehatan jantung.
Kapan harus ke dokter?
Anda harus segera berkonsultasi dengan dokter jika:
- Mengalami gejala penyakit jantung seperti nyeri dada, sesak nafas, atau detak jantung tidak teratur.
- Gangguan tidur berlangsung lebih dari sebulan dan memengaruhi kualitas hidup.
- Memiliki riwayat keluarga dengan penyakit jantung atau gangguan tidur seperti sleep apnea.
Kurang tidur bukan hanya masalah kelelahan, tetapi juga dapat berdampak serius pada kesehatan jantung. Dengan memahami hubungan antara tidur dan jantung, serta mengambil langkah pencegahan yang tepat, Anda dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Jika Anda mengalami masalah tidur yang berkepanjangan atau memiliki gejala yang mengindikasikan masalah jantung, penting untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis jantung. MyCardia di Eka Hospital menyediakan layanan konsultasi dengan dokter spesialis jantung yang berpengalaman dalam menangani berbagai masalah kardiovaskular, termasuk yang terkait dengan gangguan tidur.
Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kami untuk mendapatkan penanganan tepat. Untuk mendapatkan informasi, segera buat janji dengan dokter lewat appointment center di 1-500-129 dan WA center 0889-1500-129.