close

Layanan Lainnya

  • logo
    Cari
    Dokter
  • logo
    Layanan Emergency
  • logo
    Layanan Telepon
  • logo
    Paket Kesehatan
  • logo
    Informasi Rumah Sakit
  • logo
    Pusat Unggulan
  • logo
    Whatsapp Eka Hospital
Artikel Kesehatan

Saraf Kejepit Dan Teknik PELD Saraf Kejepit Yang Minim Risiko Dan Tingkat Keberhasilan Tinggi

Saraf kejepit adalah kondisi yang ketika jaringan di sekitar saraf seperti otot, tendon dan tulang menekan terlalu kencang sehingga urat saraf atau sekumpulan saraf menjadi rusak. Akibatnya rasa nyeri, kebas dan kesemutan terjadi di bagian tubuh seperti punggung atas dan bawah, pergelangan tangan, siku, lengan, bahu dan leher.

Meski awalnya rasa nyeri yang biasa, namun saraf kejepit tidak bisa dibiarkan dan harus ditangani dengan benar. Ini karena dikhawatirkan bisa menimbulkan masalah kesehatan atau komplikasi penyakit lain yang lebih serius dan membahayakan tubuh seperti kelumpuhan.

Saraf kejepit dapat disembuhkan dengan pengobatan yang tergantung tingkat keparahan. Bila kondisi saraf kejepit ringan, Anda bahkan bisa menjalani perawatan saraf kejepit di rumah yang sederhana, seperti:

  • Konsumsi obat pereda nyeri
  • Kompres panas atau dingin
  • Istirahat yang banyak
  • Posisi duduk diperbaiki
  • Menggunakan splint (alat penyangga bagian tubuh)
  • Pijat dan olahraga seperti yoga

Saraf kejepit yang tidak sembuh dengan perawatan rumahan seperti di atas, Anda sebaiknya konsultasi ke dokter. Dokter biasanya akan menangani saraf kejepit dengan beberapa terapi dan tindakan termasuk operasi.

Penyebab Saraf Kejepit

Penyebab saraf kejepit paling utama karena adanya tekanan berlebih pada saraf dari otot, tendon dan tulang. Semua itu kurang lebih dikarenakan kondisi seperti berikut ini:

  • Cedera
  • Radang sendi pergelangan tangan
  • Postur tubuh yang salah dan sering berulang, misalnya salah posisi duduk saat bekerja terlalu lama
  • Kegemukan atau obesitas

Gejala Saraf Kejepit

Berikut ini gejala umum yang terjadi pada saraf kejepit, antara lain:

  • Kesemutan seperti tertusuk-tusuk jarum dan kesetrum
  • Nyeri di bagian tubuh yang terkena
  • Muncul rasa terbakar
  • Muncul rasa kebas di kulit
  • Kaki atauu tangan mengalami mati rasa.
  • Tidak bisa merasakan sensasi panas, dingin, sentuhan di sekitar area kulit dan nyeri
  • Otot menjadi lemah

Gejala-gejala itu muncul perlahan-lahan bahkan terkadang hilang lalu muncul lagi. Keparahan saraf kejepit menunjukkan gejala yang berbeda dan semuanya tergantung posisi yang terkena.

Ada beberapa jenis saraf kejepit berdasarkan lokasi atau bagian tubuh yang terkena, berikut ini gejala yang menyertai:

  • Saraf kejepit pergelangan tangan: Biasanya ditandai dengan nyeri bahkan sebagian tangan mati rasa.
  • Saraf kejepit leher: Biasanya ditandai dengan leher terasa kaku, bahu dan lengan terasa nyeri dan baal atau kesemutan.
  • Saraf kejepit di punggung atas: Biasanya ditandai dengan rasa nyeri di daerah dada.
  • Saraf kejepit di punggung bawah: Biasanya ditandai dengan punggung, panggul, tungkai bawah, dan bokong terasa sakit

Sementara itu, saraf kejepit berdasarkan sisi letak penjepitannya dibagi menjadi dua, yakni:

  • Herniated Nucleus Pulposus (HNP)

Herniated Nucleus Pulposus (HNP) adalah kondisi ketika cakram atau bantalan yang berada di antara tulang belakang (soft gel disc atau nucleus pulposus) robek dan keluar dari posisi semula sehingga menjepit cabang saraf di sekitarnya. HNP biasanya terjadi pada tulang belakang bagian bawah (lumbar) sebagai tulang yang paling banyak menopang berat badan, tetapi bisa juga terjadi di bagian leher. 

Pada gejala HNP pada lumbal akan muncul sensasi panas seperti terbakar, kesemutan yang menjalar dari pantat hingga kaki bahkan telapak kaki. Sedangkan HNP pada leher menimbulkan gejala nyeri pada leher dan bahu. Rasa nyerinya bahkan bisa menjalar sampai ke lengan dan jari-jari tangan.

  • Nerve entrapment syndrome

Nerve entrapment syndrome adalah kondisi  ketika saraf tepi (perifer) pada alat gerak tubuh bagian bawah atau bagian tubuh atas mengalami penjepitan kronis. Kondisi ini disebabkan oleh kelainan intrinsik dan ekstrinsik saraf. Kelainan intrinsik seperti tumor sel saraf, trauma berulang yang merusak pembungkus saraf dan membuat perubahan struktur saraf. Sedangkan kelainan ekstrinsik terjadi pada jaringan sekitar organ tubuh seperti masalah sendi.

Teknik PELD Saraf Kejepit

Saraf kejepit bisa diobati dengan cara-cara konvensional atau tanpa tindakan bedah, seperti pemberian obat-obatan, pemasangan bracket atau penyangga di tangan dan terapi fisik. Namun tidak menutup kemungkinan untuk dilakukan tindakan bedah dengan teknik PELD.

Kondisi yang membutuhkan penanganan dengan operasi PELD ini adalah ketika penderita saraf kejepit tidak kunjung sembuh bahkan gejalanya semakin parah setelah 8 sampai 12 minggu melakukan perawatan konservatif. 

Operasi juga harus dilakukan kalau ada kondisi emergency akibat saraf kejepit seperti muncul tanda-tanda cauda equina syndrome atau akar saraf tulang belakang tertekan. Perlu segera dioperasi agar tidak menyebabkan inkontinensia urine atau tak bisa menahan buang air, atau juga bisa terjadi kelumpuhan kaki.

Appointment Center Eka Hospital

PELD adalah teknik bedah atau operasi menggunakan endoskop yakni alat berupa selang kecil dilengkapi kamera (teknik endoskopi) dan alat bedah khusus. Endoskop kemudian dimasukkan ke tulang belakang bagian lumbal atau punggung bawah (pinggang). Prosedur ini termasuk operasi minimally invasive karena pembedahan hanya melalui sayatan kecil sekitar 1 cm.

Operasi PELD ini makanya minim risiko. Bahkan tidak menimbulkan rasa nyeri dan pendarahan. Operasi ini juga tidak menimbulkan kelumpuhan sebagian badan. Tingkat keberhasilan operasi PELD juga sangat tinggi. Pemulihannya terbilang lebih cepat dan waktu yang dibutuhkan dalam sekali tindakan juga tidak membutuhkan waktu lama. Biasanya antara 15 sampai 40 menit.

Sementara itu, untuk prosedur melakukan tindakan bedah teknik PELD dalam menangani saraf kejepit, berikut langkah-langkahnya:

  • Pasien akan dibius lokal atau umum dalam posisi tengkurap.
  • Membuat sayatan sebesar 7 sampai 8 mm.
  • Memasukkan endoskop ke bagian yang sudah disayat biasanya pada tulang belakang bagian lumbal atau punggung bawah.
  • Proses bedah akan dikontrol dan dipantau melalui layar monitor dan komputer dari hasil kamera di endoskop. Gambar dari rekaman kamera di dalam tubuh pun bisa diperbesar puluhan kali lipat,
  • Dokter akan mengangkat atau memperbaiki ruas tulang belakang yang menjepit saraf.
  • Setelah selesai tindakan, luka akan dijahit dan diperban atau plester.

Jika Anda membutuhkan konsultasi terkait masalah kesehatan di Eka Hospital bisa buat janji melalui layanan Appointment Center Eka Hospital di 1-500-129 atau buat janji konsultasi dengan dokter via booking dokter Eka Hospital

  • Mayo Clinic. https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/herniated-disk/symptoms-causes/syc-20354095
    Diakses pada 7 September 2022
  • Cleveland Clinic. https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/12768-herniated-disk
    Diakses pada 7 September 2022
  • Healthline. https://www.healthline.com/health/pinched-nerve-remedies
    Diakses pada 7 September 2022
  • Mayo Clinic. https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/pinched-nerve/diagnosis-treatment/drc-20354751
    Diakses pada 7 September 2022
  • WebMD. https://www.webmd.com/pain-management/guide/compressed-nerves
    Diakses pada 7 September 2022
  • WebMD. https://www.webmd.com/pain-management/what-is-a-herniated-cervical-disk#1
    Diakses pada 7 September 2022
  • Spine Universe. https://www.spineuniverse.com/conditions/herniated-disc/herniated-discs-definition-progression-
    Diakses pada 7 September 2022
  • NCBI. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7136111/
    Diakses pada 7 September 2022
  • NCBI. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/32013278/
    Diakses pada 7 September 2022

Artikel Terkait

Penanganan Saraf Terjepit Terbaru oleh Eka Hospital

close

Buat Appointment

Sejalan dengan komitmen kami untuk memberikan service of excelent, kami menawarkan pilihan kemudahan dalam pembuatan Appointment sesuai dengan kenyamanan Anda.

  • Alodokter
    Buat janji melalui

    Alodokter

  • Whatsapp Eka Hospital
    Buat janji melalui

    Whatsapp Eka Hospital

logo